Sabtu, 13 November 2010

RESEP MASAKAN CUMI BUMBU CABAI



Bahan:
  1. 3 sdm minyak sayur
  2. 1 buah tomat merah, cincang
  3. 300 g cumi-cumi sedang, bersihkan, iris melintang tipis
  4. 200 ml santan kental
Bumbu yang dihaluskan:
  1. 8 buah cabai merah
  2. 6 butir bawang merah
  3. 3 siung bawang putih
  4. 1/2 sdt terasi goreng
  5. 1 batang serai, ambil bagian yang putih, iris halus
  6. 1 sdt asam Jawa
  7. 1 sdt gula pasir
  8. 1 sdt garam
Cara Membuat Resep Masakan Cumi Bumbu Cabai:

  1. Tumis bumbu halus hingga wangi dan matang.
  2. Masukkan tomat, aduk hingga layu.
  3. Tambahkan cumi-cumi, aduk hingga kaku.
  4. Tuangkan santan, aduk hingga mendidih dan kental.
  5. Angkat, sajikan hangat.
Untuk 6 Orang

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More